Bahan Membuat Kapurung Ikan
- Sayuran:.
- 1 buah jagung manis (serut di pangkal biji).
- 4 buah terong bulat (potong kecil).
- 1 ikat bayam.
- 1 ikat kacang panjang.
- 2 liter air.
- Adonan Sagu:.
- 1 cup sagu kering.
- 1 liter air.
- 1/2 liter air matang (untuk rendaman).
- secukupnya garam.
- 1 cup kacang tanah sangrai (tumbuk agak halus).
- 2 potong ikan cakalang masak.
- pelengkap:.
- jeruk nipis.
- 1 buah mangga muda.
- cabai rawit (tumbuk).
Langkah Memasak Kapurung Ikan
- Sayuran: Masak air, rebus jagung, terong, kacang panjang, dan bayam (di urut yah, mulai dari jagung, jangan bersamaan dimasukin, bayam terakhir).
- Sagu: Campur tepung sagu dengan 3/4 liter air, aduk rata. masak dengan api sedang sambil diaduk biar tidak gosong. jika terlalu kental dan menggumpal, tambahkan air lagi. masak hingga air habis dan sagu mengental dan bisa dibentuk..
- Tuang air matang dalam wadah, dan ambil sagu sesendok, bentuk bulat, masukkan dalam air. ulangi hingga sagu habis..
- Tumbuk ikan dan kacang. mangga diparut.
- Masukkan kacang dan ikan yang sudah ditumbuk, serta mangga parut ke dalam sayur. aduk. Kemudian masukkan sagu, dan garam. Aduk kembali hingga rata dan tes rasa..
- Sajikan dalam mangkuk dan beri perasan jeruk nipis serta cabai rawit yg sudah dihaluskan.
Get Latest Recipe : HOME